IPL (Intense Pulsed light) Perawatan Kulit untuk Mencerahkan wajah

IPL (Intense Pulsed light)

IPL (Intense Pulsed Light) telah banyak memberikan manfaat luar biasa di dunia kecantikan. Sehingga tak heran orang banyak mencari berapa harga treatment IPL. Sebelum mencari harga dan memutuskan untuk lakukan treatment IPL yuk kenali dulu apa itu IPL?

IPL merupakan terapi modern di dunia perawatan kulit untuk meningkatkan tampilan warna dan tekstur kulit dengan memanfaatkan spektrum cahaya dengan insensitas tinggi. Terapi ini mampu memperbaiki kulit yang telah rusak akibat paparan cahaya matahari langsung. Anda dapat menemukannya di sejumlah klinik kecantikan di Indonesia, khususnya di kota Malang, seperti Haven Light Clinic.

Baca juga : Sulam Alis โ€“ Pengertian, Persiapan, Proses, dan Cara Perawatan

Manfaat Terapi Intense Pulsed Light


1. Menyamarkan kerutan halus

Terapi IPL dapat menyamarkan tanda-tanda penuaan, seperti kerutan dan garis halus khususnya pada wajah. Dengan terapi IPL, kulit menjadi terlihat lebih kencang.

2. Menghilangkan noda hitam

Terapi IPL juga efektif dalam menghilangkan noda hitam dan bercak merah pada kulit.

3. Menghilangkan jerawat

Cahaya yang dipancarkan oleh alat IPL dapat membunuh bakteri jahat penyebab jerawat.

Baca juga : 10 Cara Menghilangkan Jerawat Secara Alami

4. Meremajakan kulit

Terapi IPL dapat digunakan untuk meremajakan kulit. Hal ini disebabkan cahaya yang dipancarkan dapat merangsang produksi kolagen pada kulit, sehingga kulit dapat nampak lebih muda.

Baca juga : 10 Manfaat Facial Wajah untuk Kecantikan Kulit Anda

5. Menghilangkan bulu

Bagi wanita yang memiliki kulit bulu halus yang mungkin menggangu penampilan, seperti pada area wajah, ketiak, tangan, dan kaki, terapi IPL bisa menjadi salah satu cara untuk menghilangkan bulu halus dengan mudah.

 

Persiapan Prosedur Terapi IPL

 

Sebelum melakukan terapi IPLย (Intense Pulsed Light), terlebih dulu dokter akan memeriksa kondisi kulit Anda. Ceritakan kepada dokter tentang keluhan kulit Anda agar hasil terapi IPL ini dapat optimal.

Dokter mungkin akan merekomendasikan Anda untuk menghindari kegiatan tertentu, menghentikan obat-obatan, atau produk tertentu selama 2 minggu sebelum prosedur IPL.

Beberapa hal yang harus dihindari sebelum terapi IPL:

  • Waxing
  • Injeksi Kolagen
  • Produk kimia untuk pengelupasan kulit
  • Penggelapan warna kulit dengan tanning bed
  • Produk skincare yang mengandung vitamin C

Tahapan Terapi IPL

 

Dibandingkan dengan presedur perawatan kulit lainnya, prosedur IPL relatif tidak menyakitkan. Sebagian pasien merasakan sensasi nyeri ringan dan sensansi tersengat.

Selama proses terapi IPL, Anda diharuskan untuk memakai kacamata pelindung dari paparan cahaya IPL.

Proses terapi IPL

 

  • Pembiusan pada area yang akan diterapi IPL
  • Pengolesan gel dingin di area terapi
  • Permukaan kaca halus alat terapi IPL ditempelkan pada kulit untuk pemberian cahaya IPL.
  • Sesi terapi biasanya berlangsung antara 20-30 menit tergantung luas area kulit yang diterapi

Untuk hasil terbaik, Anda dianjurkan melakukan terapi IPL ulang 3-6 terapi dengan jarak sekitar 1 bulan.

Hasil terapi IPL

 

Terapi IPL dapat menghasilkan output yang berbeda, tergantung pada masalah kulit yang diperbaiki. Contoh untuk menghilangkan kemerahan pada kulit, biasanya hasil terlihat setelah 1-3 sesi terapi. Sementara, untuk menghilangkan bekas jerawat, memerlukan waktu sekitar 6 sesi.

 

Serum Vitamin C Haven

Artikel Terbaru

IPL: Solusi Efektif untuk Mengurangi Pertumbuhan Bulu Ketiak

IPL: Solusi Efektif untuk Mengurangi Pertumbuhan Bulu Ketiak

Bosan dengan bulu ketiak yang terus tumbuh? IPL atau Intense Pulsed Light bisa menjadi solusi yang Anda cari. Perawatan kecantikan yang semakin populer ini tidak hanya efektif menghilangkan bulu, tetapi juga memberikan kulit ketiak yang lebih halus dan mulus. Apa itu...